Translate

Senin, 16 Juli 2012

Tip sehatkan Gigi anak


TIP SEHATKAN GIGI ANAK

Kesehatan gigi anak sangat penting dijaga sejak dini. Bukan cuma berguna dalam kehidupanya sehari-hari tapi juga untuk mencegah kerusakan gigi yang dapat menimbulkan berbagai penyakit. berikut tip cegah kerusakan gigi anak :
  • Mulailah anak menyikat gigi sejak dini
  • Sikatlah gigi anak dan gusi anak secara teratur 2 kali sehari dengan pasta gigi mengandung fluorida untuk menghindari terbentuknya plak
  • Jadikan kegiatan sikat gigi adalah sebagai salah satu kebutuhan penting sehari-hari
  • Berilah contoh anak yang baik dan biarkan mereka melihat cara kita membersihkan gigi dan ajak sikat gigi bersama yang mendorong anak rajin sikat gigi
  • Berikan pengertian pada anak mengenai manfaat menyikat gigi tapi usahakan jangan dengan cara menakut-nakuti anak
  • Buat kegiatan menyikat gigi anak adalah hal yang menyenangkan
  • Jangan menyerah jika anak ogah-ogahan sikat, ajak terus secara konsisten 2 kali sehari
  • Berikan pujian padanya setelah menyelesaikan tugasnya tersebut. ini akan membuat anak senang sikat gigi
  • Libatkan anak saat membeli dan memilih sikat dan pasta gigi yang disukai dan sesuai dengan ukuranya.
  • Buat anak lebih mudah melihat tehnik menyikat giginya salah atau benar, pasang cermin di kamar mandi
  • Berilah anak makanan yang sehat dan mengandung sumber kalsium yang memadai seperti buah segar, sayuran, daging dan susu.
  • Biasakan anak langsung sikat gigi jika anak baru saja makan makanan manis yang bisa menempel di gigi
  • Jadikan jajanan yang biasanya disukai anak seperti coklat dan permen yang dapat merusak gigi anak hanya satu minggu sekali saja.
  • Orang tua perlu mengawasi kegiatan menyikat gigi ini samapi anak usia 7-8 tahun. Bahkan setelah itu pun, kita juga masih terus memantau apa anak enggan mengosok giginya.
  • Membiasakan periksakan gigi anak kedokter minimal 2 kali setahun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar